WILUJEUNG SUMPING

Senin, 25 Juli 2011

PROTOKOL JARINGAN

PROTOKOL  JARINGAN
Teknologi utama yang banyak digunakan untuk membuat jaringan nirkabel adalah keluarga protokol 802.11, dikenal juga sebagai Wi-Fi. Keluarga protokol 802.11 dari protokol radio (802.11a, 802.11b, dan 802.11g)

Kamis, 17 Maret 2011


ROUTERS AND FIREWALLS

Dalam posting kali ini saya akan menjelaskan sedikit tentang routers, apa sih itu router ?
Sebenarnya postingan ini dikarenakan ada pertanyaan dari teman saya yang ingin tahu tentang routers maka dari itu saya jawab pertanyaannya lewat postingan ini, bagi-bagi teman – teman yang sudah tahu bila ada kekurangan tolong dikomentari dan tambahkan saja terima kasih.

Router  bertugas meneruskan paket antara segmen jaringan yang berbeda. Sebuah router biasanya memiliki dua atau lebih interface ke jaringan fisik. Router mungkin mendukung beberapa jenis media jaringan, seperti Ethernet, ATM, DSL, atau dial-up. Routers dapat beberapa perangkat keras khusus (seperti router Cisco atau Juniper) atau dapat dibuat dari sebuah PC standar dengan beberapa kartu jaringan dan software yang diperlukan.

Router dapat berada di tepi dari dua atau lebih jaringan. Sesuai definisi, router memiliki satu sambungan untuk setiap jaringan, dan sebagai mesin perbatasan router dapat mengambil tanggung jawab lain serta routing. Banyak router yang memilki kemampuan firewall menyediakan mekanisme untuk menyaring atau redirect paket yang tidak sesuai dengan kebijakan keamanan atau persyaratan akses. Router  dapat juga memberikan  layanan  Network Addres Translation (NAT).

Routers sangat bervariasi dalam biaya dan kemampuan. Biaya terendah dan tidak fleksibel biasanya sederhana, berupa perangkat keras khusus seringkali dengan funsi NAT, digunakan untuk berbagi koneksi internet antara beberapa computer. Tingkat selanjutnya adalah router berbasis perangkat lunak, yang terdiri dari sebuah sistem operasi yang berjalan pada PC standar dengan beberapa antarmuka jaringan standar seperti system operasi Microsoft Windows, Liniux, BSD, dan semua yang mampu routing, dan jauh lebih fleksibel dibandingkan dengan router perangkat kera khusus yang murah. Namun, router ini menderita masalah sama dengan konvensional PC, seperti konsumsi daya tinggi, komponen yang jumlahnya besar dan kompleks dan berpotensi tidak handal, dan proses konfigurasi yang lebih kompleks. Router yang paling mahal biasanya berupa hardware yang khusus kelas high-end, yang dibuat oleh perusahaan seperti Cisco dan Junuiper. Router ini cenderung memiliki perfoma lebih baik, lebih banyak fitur, dan kehandalan yang lebih tinggi dari pada perangkat lunak router pada PC. Disamping itu, sangat mungkin untuk membeli dukungan teknis dan kontrak pemeliharaan untuk router ini. Kebanyakan router modern menawarkan mekanisme untuk memantau dan mencatat kinerja jarak jauh, biasanya melalui Simple Network Management Protokol (SNMP), walaupun perangkat yang paling murah sering mengabaikan fitur ini.

Setiap jaringan fisik memliki sebuah peralatan terminal terkait. Misalnya, sambungan VSAT terdiri dari antenna parabola ke terminal yang kemudian dapat di sambungkan ke card di PC, -atau ke sambungan Ethernet. Kabel DSL menggunakan modem DSL sebagai jembatan kabel telepon local ke perangkat, baik jaringan atau lebih computer melalui USB. Kabel modem menjembatani televisi kabel untuk Ethernet, atau untuk card PC internal. Beberapa jenis sirkuit telekom (seperti T1 atau T3) menggunakan CSU/DSU menjembatani sirkuit telekom ke port serial atau Ethernet. Kabel dial-up standard menggunakan modem untuk menhubungkan computer ke telepon, biasanya melalui sebuah card modem plug-in atau  port serial. Ada berbagai jenis peralatan jaringan nirkabel yang terhubung ke berbagai radio dan antenna, tetapi selalu berujung pada jack Ethernet.

Fungsi perangkat ini dapat sangat bervariasi antara produsen. Beberapa menyediakan mekanisme untuk memantau kinerja, sedangkan yang lain mungkin tidak. Karena koneksi internet kamu akan kamu peroleh dari ISP kamu, kamu sebaiknya mengikuti rekomendasi ISP anda ketika memilih peralatan yang akan menjembatani jaringan ISP ke jaringan anda.

Perangkat lainnya


                                                                Narasumber; Buku Jaringan Wireless di Dunia Berkembang
                                                                 Oleh          ;  Onno W Purbo.